Ari Lasso Siap Gelar Konser Perjalanan 27 Tahun Berkarya di 3 Kota

: 17 Aug 2019

Dikutip dari kompas.com,

Sonora Bali 98,9 FM – Penyanyi Ari Lasso akan menggelar konser bertajuk “Konser Perjalanan Panjang Ari Lasso” di tiga kota, pada Oktober 2019 mendatang.

Konser ini merupakan perayaan 27 tahun penyanyi berusia 46 tahun itu berkarier di belantika musik Tanah Air.

Optimus One dan Concert.id selaku promotor siap merealisasikan konser itu di tiga kota besar di Indonesia, yakni Medan (13 Oktober 2019), Jakarta (16 Oktober 2019) dan Solo (27 Oktober 2019).

Rachmat Subakti, CEO Optimus One, mengungkapkan, konser yang akan dihelat kali ini, terbilang istimewa. Karena Ari Lasso dengan segudang pengalamannya di belantika musik Tanah Air, akan kembali menghibur para penggemarnya lebih dekat lagi setelah sekian lama tidak menggelar konser di Tanah Air.

“Ari Lasso adalah penyanyi yang fenomenal dan para penggemarnya nantinya akan dapat menyaksikan aksi panggung idola mereka lebih dekat lagi,” ucap Rachmat seperti dikutip Kompas.com dari keterangan pers yang diterima pada Jumat (16/8/2019).

Menurut Rachmat, konser ini juga akan dimeriahkan oleh beberapa bintang tamu dari artis musik Indonesia ternama.

“Juga akan dimeriahkan oleh sejumlah penyanyi papan atas seperti Andra and The Backbone, Melly Goeslaw dan Bunga Citra Lestari (BCL),” ungkap Rachmat Subakti.

Tiket konser ini dijual dalam beberapa kategori, yakni VIP Rp 800.000, Festival A Rp 650.000, dan Festival B Rp 500.000. Baca juga: Ari Lasso Cari Penyanyi Berbakat di Rumah Karaoke Tiket dapat dibeli dan hanya tersedia di id.bookmyshow.com sebagai tiket box resmi konser ini.

Untuk diketahui, nama Ari Lasso tidak bisa dilepaskan dari belantika musik Indonesia. Kiprah pria bernama lengkap Ari Bernardus Lasso kelahiran Madiun, 17 Januari 1973 ini di dunia musik nasional sudah tidak diragukan lagi.

Pria berambut gondrong ini pernah tercatat sebagai vokalis grup band Dewa 19 yang akhirnya hengkang dan menjalani karir sebagai penyanyi solo. Ari pertama kali membentuk Outsider Band sewaktu sekolah di SMA Negeri 2 Surabaya bersama Wawan Juniarso (eks drummer Dewa) dan Piyu (gitaris Padi Reborn).

Kemudian ia bergabung dengan Lost Angels Band, yang kelak menjadi Boomerang. Ia kemudian bergabung dengan Down Beat, yang kemudian berganti nama menjadi Dewa, dan berubah lagi menjadi Dewa 19. Band ini menjadi besar, dan hampir setiap album yang dikeluarkan terjual ratusan ribu kopi. Di tengah kesibukannya itu menjadi personel Dewa, Ari berhasil menyelesaikan studinya di Fakultas Ekonomi Universitas Airlangga (Unair) Surabaya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Ari Lasso Siap Gelar Konser Perjalanan 27 Tahun Berkarya di 3 Kota”, https://entertainment.kompas.com/read/2019/08/17/110000510/ari-lasso-siap-gelar-konser-perjalanan-27-tahun-berkarya-di-3-kota.
Penulis : Andika Aditia
Editor : Dian Maharani

Kritik dan Saran

    Copyright © 2018 All Right Reserved