Cara Persiapkan Diri Meyambut Awal Minggu

: 04 Sep 2019

Sonora Bali 98,9 FM – Apakah kamu tipe orang yang menghabiskan malam Minggu dengan dipenuhi rasa takut akan hari Senin dan berharap ada lebih banyak hari di akhir pekan?

Tenang, kamu enggak sendirian, kok. Akhir pekan tidak pernah terasa cukup panjang, dan tanpa disadari, pekan baru sudah dimulai kembali.

Hari Senin tidak selalu harus menjadi suatu hal yang ‘suram’. Senin justru merupakan awal dimulainya sebuah minggu baru.

Jika belajar untuk menghargai hari Senin sebagai awal dari minggu baru yang menarik dan bukan sebagai suatu prospek yang ditakuti, mungkin kamu bakal mendapat manfaat dari peningkatan produktivitas dan tingkat kebahagiaan bekerja lebih baik.

Kepada Kompas.com, JobStreet.com berbagi tips bagaimana cara melakukannya untuk mempersiapkan diri menghadapi hari Senin.

1. Manjakan diri 

Manfaatkan hari Sabtu sebaik mungkin. Hari Sabtu adalah hari pribadi, sehingga manjakan semua indera dan hadiahi diri atas kerja keras seminggu kemarin. Sebab, kita memang layak mendapatkan me time setelah bekerja keras dari Senin hingga Jumat.

2. Bersih-bersih pada hari Minggu

Rumah yang bersih adalah rumah yang menenangkan. Mengawali minggu dengan pulang ke rumah yang bersih dan segar setelah Senin yang sibuk akan memberikan perasaan yang positif.

3. Jadikan minggu tersebut menyenangkan

Siapkan kegiatan yang fun untuk dilakukan sepanjang pekan. Atur jadwal menonton film dengan teman, mencoba sebuah restoran baru, atau mungkin jadwalkan sesi massage atau spa.

4. Hidup teratur

Siapkan perlengkapan olahraga. Jangan beri diri alasan apa pun untuk bolos berolahraga. Sebab, menjadikan olahraga sebuah kebiasaan rutin akan meningkatkan produktivitas dan semangat.

5. Susun jadwal

Buat sebuah to-do list agar kamu dapat memprioritaskan tugas-tugas untuk minggu mendatang. Hal ini tidak hanya akan meningkatkan efisiensi dan produktivitas, juga akan membantu tetap fokus sepanjang minggu.

6. Makan dengan baik

Awali awal minggu dengan sarapan yang lezat. Sebab, makanan yang lezat selalu dapat menghibur hati, terutama pada awal minggu yang sibuk. Oleh karena itu, pastikan kamu mengisi energi dengan sarapan yang memuaskan!

7. Hindari kemacetan

Berangkat kerja lebih awal. Kemacetan merupakan cara terburuk untuk memulai hari. Hindari kemacetan pada jam sibuk dan pergilah ke kantor lebih awal, sehingga kamu dapat berangkat dengan rileks dan memulai hari dengan tenang.

8. Pasang musik favorit

Mainkan lagu-lagu favorit selama perjalanan berangkat dan pulang kantor. Sebuah aktivitas yang layak dilakukan pada Minggu malam: menyusun playlist untuk perjalanan di hari Senin. Musik yang tepat memiliki efek yang menakjubkan bagi semangat dan pikiran seseorang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Cara Persiapkan Diri Meyambut Awal Minggu”, https://lifestyle.kompas.com/read/2019/09/03/214700220/cara-persiapkan-diri-meyambut-awal-minggu?page=all.
Penulis : Kahfi Dirga Cahya
Editor : Bestari Kumala Dewi

Kritik dan Saran

    Copyright © 2018 All Right Reserved