YouTube Android Tembus 5 Miliar Unduhan

: 07 Dec 2018

SONORABALI.com – Aplikasi YouTube versi mobile Android menembus rekor baru. Kini, menurut keterangan Google Play Store, aplikasi berbagi video ini telah terpasang di perangkat Android lebih dari lima mliar kali. Dengan rekor ini, YouTube menyusul capaian Google Play service tahun lalu yang terpasang lima miliar kali di perangkat Android.

Jumlah instalasi YouTube maupun Google Play service, sama-sama ditunjang oleh sistem pre-installed di berbagai ponsel Android. YouTube resmi dibeli Google pada 2006 dengan nilai akuisisi 1,65 miliar dollar AS, menjadikannya akuisisi tebesar kedua Google saat itu. Tak hanya di Android, aplikasi YouTube mobile juga terpasang di perangkat iOS.

iPhone generasi pertama yang rilis tahun 2007 adalah perangkat iOS pertama yang memasang aplikasi YouTube. Saat itu, Apple ingin iPhone generasi pertama sudah terpasang dengan YouTube dan menerima izin dari Google untuk membuat aplikasinya di perangkat iPhone.

Jumlah instalasi aplikasi YouTube di perangkat Android(Phone Arena) Pada tahun 2012, Google memutuskan ingin mengambil alih aplikasi YouTube di iOS dan menolak untuk memperbarui perjajiannya dengan Apple, untuk memasang aplikasi YouTube di iPhone.

Itulah mengapa para pengguna iPhone saat ini harus memasang secara manual aplikasi YouTube di perangkatnya. Meski sempat bermasalah dengan Apple saat itu, popularitas YouTube kadung meluas, termasuk di ponsel Android generasi awal.

Dirangkum KompasTekno dari Phone Arena, Kamis (6/12/2018), selain YouTube, aplikasi besutan Google lain yang meraih unduhan tinggi juga meliputi Gboard, Gmail, Google Search, dan Google Photo.

Masing-masing dari aplikasi di atas telah dipasang lebih dari 1 miliar kali.

Sumber : Kompas.com

Kritik dan Saran

    Copyright © 2018 All Right Reserved